Pola rajut gratis amigurumi Koya karakter BT21 ini saya persembahkan untuk para ARMY. Walaupun saya sendiri bukan ARMY, saya juga suka K-Pop termasuk BTS. Dulu ada masanya waktu saya sering dengerin K-Pop–lebih suka lihat dance-nya sih sebenarnya.
BT21 awalnya dirilis pada September 2017 ketika BTS resmi bekerja sama dengan aplikasi chat messenger Line. Line merilis stiker khusus yang bertemakan BTS dengan nama BT21. Totalnya ada 8 karakter BT21 yang dibuat langsung oleh para anggota BTS.
Karakter Koya dibuat oleh leader BTS, RM. Menurut RM koala adalah hewan yang menggemaskan. Seperti sang leader, Koya sangat cerdas dan berbakat. Koya dijuluki sebagai sleep machine karena sangat suka tidur.
Rencananya saya juga mau bikin boneka rajut karakter BT21 yang lain. Nantikan yaaa…
Membuat amigurumi Koya buat saya cukup menantang karena ukurannya kecil, terutama di bagian tangan dan ekor. Kalau sahabat rajut belum terbiasa membuat amigurumi berukuran kecil, pola rajut Koya ini bisa dijadikan sarana latihan karena polanya cukup sederhana dan tidak ada pergantian warna.
Pola rajut Koya BT21 bisa dibaca GRATIS di post ini. Pola PDF yang berbayar dan tanpa iklan bisa dibeli di Blog Shop, Ravelry, atau Ko-fi Shop.
Pola Rajut
- Dapatkan pola PDF boneka rajut Koya dengan harga yang terjangkau DI SINI.
- PIN pola boneka rajut Koya di board Pinterest DI SINI.
- Tambahkan pola rajut amigurumi Koya dalam antrian Ravelry DI SINI.
Catatan
Tinggi amigurumi Koya sekitar 6 cm.
Saya menggunakan benang katun bali ply kecil dan hakpen Tulip no. 2 (2 mm).
Apabila menggunakan jenis benang dan hakpen yang berbeda, tingginya kemungkinan akan berbeda.
Alat dan Bahan
Benang katun bali ply kecil:
– warna biru, ungu tua, hitam
Dakron
Kain flanel putih
Hakpen Tulip no. 2 (2 mm)
Lem UHU
Jarum tapestri
Marker/penanda
Gunting
Jenis Tusukan
MR = magic ring
ch = rantai
sc = tusuk tunggal
inc = 2 sc dalam satu lubang (penambahan)
dec = 2 sc menjadi 1 sc (pengurangan)
sl st = selip
Kaki (buat 2)
Gunakan warna biru
Lingk.1: MR, 6 sc (6)
Lingk.2-3: sc di setiap lubang – 2 putaran (6)
Potong benang, buat kaki kedua.
Jangan potong benang pada kaki kedua, lanjutkan membuat badan.
Badan
Lingk.4: sc di setiap lubang kaki pertama, sc di setiap lubang kaki kedua (12)
Lingk.5-7: sc di setiap lubang – 3 putaran (12)
Isi dakron
Potong benang.
Hidung
Gunakan warna ungu tua
3 ch, lompati 1 ch, 1 sc, 3 sc di ch terakhir, 2 sc di lubang berikutnya (sisi lain ch), sl st di sc pertama (6)
Potong benang dan rapikan.
Kepala
Gunakan warna biru
Lingk.1: MR, 6 sc (6)
Lingk.2: *inc* 6 kali (12)
Lingk.3: *1 sc, inc* 6 kali (18)
Lingk.4: *1 sc, inc, 1 sc* 6 kali (24)
Lingk.5: *3 sc, inc* 6 kali (30)
Lingk.6: *2 sc, inc, 2 sc* 6 kali (36)
Lingk.7-9: sc di setiap lubang – 3 putaran (36)
Lingk.10: *2 sc, dec, 2 sc* 6 kali (30)
Lingk.11: *3 sc, dec* 6 kali (24)
Lingk.12: *1 sc, dec, 1 sc* 6 kali (18)
Isi dakron
Lingk.13: *1 sc, dec* 6 kali (12)
Sisakan benang untuk menjahit.
Telinga (buat 2)
Gunakan warna biru
Lingk.1: MR, 6 sc (6)
Lingk.2: *inc* 6 kali (12)
Lingk.3-5: sc di setiap lubang – 3 putaran (12)
Sisakan benang untuk menjahit.
Tangan (buat 2)
Gunakan warna biru
Lingk.1: MR, 4 sc (4)
Lingk.2-3: sc di setiap lubang – 2 putaran (4)
Sisakan benang untuk menjahit.
Tangan tidak perlu diisi dakron.
Ekor
Gunakan warna biru
MR, 4 sc, sl st di sc pertama.
Potong benang dan rapikan.
Menyambung bagian
- Jahit kepala ke badan. Isi dakron sebelum menutup lubang.
- Lem hidung ke Lingk.7-8 kepala.
- Sulam mata di antara Lingk.7 dan 8, panjang sekitar 2 sc.
- Sulam mulut di Lingk.10.
- Pipihkan telinga dan jahit ke kepala di Lingk.4-7.
- Lem ekor ke bagian belakang badan.
- Jahit tangan di antara Lingk.6 dan 7 badan.
- Potong kain flanel menjadi 3 setengah lingkaran, lem ke depan telinga dan badan.
Selesai! \(^o^)/
Jangan lupa ikuti akun sosial media Crochethea dan tag Crochethea saat upload foto hasil karyamu ya!
Jika suka dengan pola rajut dari Crochethea, ayo dukung dengan traktir es krim cokelat. Setiap dukunganmu akan membantu Crochethea untuk membuat lebih banyak pola rajut gratis dan membagikannya di blog ^-^
Post Pola Rajut Koya BT21 diterbitkan pertama kali di Crochethea.
Amigurumi Koya terinspirasi dari BT21. Pola dan gambar merupakan desain asli oleh Crochethea. Pola ini hanya untuk digunakan secara personal. Silakan menautkan link ke halaman pola ini jika ingin membagikan pola. Tidak diperkenankan menyebarluaskan, menjual, menerjemahkan, atau mengklaim pola ini dalam bentuk apapun.
©2022 Crochethea