Merajut Boneka: Stormtrooper

BAGIKAN

Beberapa bulan lalu saya dapat pesanan membuat boneka rajut Stormtrooper. Dengan modal melihat karakter asli dan hasil jadi amigurumi yang ada di internet, saya coba membuat pola rajut sendiri.

Pola rajut amigurumi Stormtrooper saya bagikan gratis di post ini. Jika sahabat rajut menginginkan pola rajut berbentuk PDF, bisa beli di Shop. Pola PDF juga tersedia di Etsy dan Ravelry.

POLA

  • Dapatkan pola PDF boneka rajut Stormtrooper dengan harga terjangkau DI SINI.
  • PIN pola boneka rajut Stormtrooper di board Pinterest DI SINI.
  • Tambahkan pola boneka rajut Stormtrooper dalam antrian Ravelry DI SINI.

Alat dan Bahan

Jenis Tusukan yang Dipakai

  • ch (chain) = rantai
  • sc (single crochet) = tusuk tunggal
  • inc = 2 sc dalam satu lubang (penambahan)
  • dec = 2 sc menjadi 1 sc (pengurangan)
  • 2 hdc cluster (baca penjelasan di pola)
  • sl st = selip
  • FLO (front loop only) = masukkan ke benang bagian depan
  • BLO (back loop only) = masukkan ke benang bagian belakang

Kaki (buat 2)

R1 : Magic ring, 6 sc (6)
R2 : *inc* (12)
R3-6 : sc (12)
R7 : BLO sc (12) (lihat gambar no 1 dan 2)
R8-9 : sc (12)
Matikan dan rapikan.

Di R7: pelindung lutut, FLO buat 2 hdc cluster melingkari kaki

Cara membuat 2 hdc cluster: simpul benang, FLO ke sc pertama di R7, 2 ch, hdc. *FLO di sc selanjutnya, kait dan keluarkan benang dari lubang sc. Kait lagi, masukkan ke lubang yang sama, kait dan tarik benang. Di hakpen terdapat 5 benang (lihat gambar no 5). Kait benang, lalu tarik melewati semuanya.*
Ulangi langkah di antara tanda (*) di lubang berikutnya. (Pelindung kaki yang sudah jadi lihat gambar no 6 dan 7)

Buat kaki bagian kedua, jangan matikan benang. Sambung dengan bagian pertama untuk melanjutkan membuat badan.

kaki boneka rajut Stormtrooper

Badan

gunakan benang warna hitam
R10 : 12 sc di kaki bagian pertama, 12 sc di kaki bagian kedua (24)
gunakan benang warna putih
R11 : sc (24)
R12 : *6 sc, dec* (21)
R13 : sc (21)
R14 : *5sc, dec* (18)
R15 : *4 sc, dec* (15)
R16 : *3 sc, dec*, sl st (12)
Sisakan benang untuk dijahit ke kepala.

Tangan (buat 2)

R1 : Magic ring, 4 sc (4)
R2 : inc (8)
R3-5: sc (8)
Gunakan benang warna hitam
R6 : sc (8)
Gunakan benang warna putih
R7 : sc (8)
R8 : 6 sc, dec (7)
R9 : sc (7)
Sisakan benang untuk dijahit ke badan.

Kepala

R1 : Magic ring, 6 sc (6)
R2 : *inc* (12)
R3 : *sc, inc* (18)
R4: *2 sc, inc* (24)
R5-11 : sc (24)
R12 : *2 sc, dec* (18)
R13 : *sc, dec* (12)
R14 : *dec* (6)
Dengan benang warna hitam, sl st di antara R5 dan R6 sebanyak 14 kali.

Masker (buat 2)

R1 : Magic ring, 5 sc (5)
R2-5 : 5 sc (5)
Dari sini buat dalam baris
B6 : ch 1, 3 sc, balik (3)
B7 : ch 1, sc, inc, sc (4)
Sisakan benang untuk dijahit ke kepala.
Jahit 3 garis hitam. Beri flanel hitam di ujung bagian dalam.

Potong kain flanel hitam membentuk mata dan hidung, tempelkan ke kepala. Jahit bagian mulut dengan benang warna hitam. Sambung semua bagian dengan rapi.

bagian boneka rajut Stormtrooper

Menurut saya bagian yang paling sulit adalah memotong kain flanel. Kalau salah potong harus membuat ulang. Bagian masker juga cukup merepotkan karena harus membuat beberapa kali hingga didapatkan ukuran yang pas. Amigurumi stormtrooper yang sudah jadi tingginya sekitar 12,5 cm.

Selamat berkarya. Salam rajut 🙂

boneka Stormtrooper

Jangan lupa ikuti akun sosial media Crochethea dan tag Crochethea saat upload foto hasil karyamu ya!

Suka dengan pola-pola rajut gratis di blog Crochethea? Sahabat rajut bisa mendukung Crochethea dengan berdonasi melalui Ko-fi. Semua donasi yang masuk akan sangat membantu Crochethea untuk terus membuat karya rajut yang imut dan membagi polanya secara gratis di blog. Terima kasih!

Post Merajut Boneka: Stormtrooper terbit pertama kali di Crochethea.

Stromtrooper merupakan karakter asli dari Star Wars. Pola dan gambar merupakan desain asli oleh Crochethea. Pola ini hanya untuk digunakan secara personal. Silakan menautkan link ke halaman pola ini jika ingin membagikan pola. Tolong tidak menyalin, menjual, atau mengklaim pola ini sebagai hasil karya pribadi. ©2020 Crochethea

BAGIKAN

Newsletter

Dapatkan info pola rajut terbaru langsung dari inbox-mu + PDF Gratis

*No spam, just yarn

BACA INI JUGA

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: To protect my work, I have disable right click and printing on my site. Thank you for your understanding!
Select your currency
IDR Rupiah Indonesia